Pendim1312/Tld - Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII Merdeka Mayjen TNI Chandra Wijaya mengunjungi pulau terluar Pulau Miangas, Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.
"Kedatangan Pangdam dan rombongan disambut Danramil 1312-07/Miangas Dan Komandan Satgas dengan Forkopicam Kec.Khusus Miangas
Pangdam melanjutkan berkunjung ke Koramil-07 Miangas Kodim 1312/Talaud. Di tempat ini, Pangdam Tali Asih Kepada Anggota Koramil 1312-07/Miangas dan melakukan dialog dengan anggota dan Persit Koramil 1312-07/Miangas.
"Pada saat itu juga Pangdam mengunjungi Posad Pulau terluar yaitu Posad Miangas dan memberikan bingkisan kepada anggota Posad Miangas yang saat ini sedang bertugas," katanya.
Seusai pertemuan tersebut, Pangdam beserta rombongan meninjau Tugu Nol Kilometer perbatasan Pulau Miangas, Patung Santiago, Koramil 1312-07/Miangas kemudian berkunjung ke Posad dan Posal Miangas
Dan selanjutnya Pangdam XIII/Merdeka Bersama rombongan akan mengunjungi Makodim 1312/Talaud dan Polres Kab.Kepulauan Talaud.
Komentar
Posting Komentar