PENDIM 1312/Tld.COM– Personel TNI-AD dari Koramil 1312-04/Rainis menggelar kegiatan karya Bhakti TNI untuk membantu petugas kesehatan di Puskesmas Pulutan, dengan mengecat Pagar, Bersihkan Sampah dan Potong Rumput di puskesmas.
Sesuai pantauan pada Minggu (26/05/2024), bersama-sama petugas kesehatan, para anggota TNI Koramil Rainis mengecat Dan Potong rumput puskesmas.
Plh.Danramil Rainis Srm Melki Tatundu Saat ditemui mengatakan, kegiatan karya Bhakti tersebut, merupakan wujud kepedulian TNI terhadap sarana dan prasarana kesehatan khususnya di Kepulauan Talaud.
“Kami bisa meringankan pekerjaan mereka (petugas kesehatan).
Lebih lanjut, dia mengatakan selain tujuan untuk mempererat silaturahmi, kegiatan tersebut juga merupakan bukti kedekatan TNI dan Masyarakat dalam hal ini anggota Koramil 1312-04/Rainis.
Dijelaskannya, selalu dekat dengan masyarakat (petugas kesehatan) merupakan salah satu kunci keberhasilan personel TNI dalam tugasnya.
(Direcation PENDIM 1312/Tld)
Komentar
Posting Komentar