Bersama Masyarakat Babinsa Koramil 1312-02/Lirung Kerja Bakti Pengecoran Lapangan Olahraga SMA

 


Talaud - Membantu Tersedianya Sarana Olahraga di Lingkungan Sekolah sangat penting, sehingga Babinsa bersama warga masyarakat melaksanakan Pengecoran Lapangan Basket SMAN 1 Moronge di desa Moronge Kec. Moronge Kab. Kepl. Talaud Selasa 30/04/2024.

 Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat sangat diperlukan sebab Babinsa sebagai ujung tombak, memantau situasi wilayah agar tetap aman terkendali.

 Budayah hidup gotong-royong yang di galakkan TNI AD merupakan upayah untuk semakin merekatkan tali silaturahmi antara TNI dengan rakyat. Hal tersebut disampaikan oleh PLH. Danramil 1312-02/Lirung Serka Olden Wuana ditengah kegiatanya bersama para Babinsa membantu pengecoran lapangan bola basket di SMAN 1 Moronge.

 


Kegiatan kerja bakti merupakan suatu bentuk usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan warga binaan, dan tidak kalah penting bergotong- royong melaksanakan pengecoran lapangan olahraga di lembaga pendidikan dalam mendukung pengembangan bakat para siswa.

 Emor Waloni, S.Pd, M.Pd (Kepsek SMAN 1 Moronge) menambahkan dengan tersedianya sarana olahraga di lingkungan sekolah sangat memudahkan para guru untuk menjaring dan membina bakat para siswa sehingga kedepannya bisa diandalkan serta mampu bersaing baik di tingkat daerah maupun ditingkat nasional. tak lupa juga berterimakasih kepada Babinsa yang sudah membantu dalam kegiatan kerja bakti tersebut.

Komentar